HIKMAH

Perumpamaan orang yang menuntut ilmu dan mengamalkannya karena Allah itu, seperti bulir padi semakin tinggi maikn merunduk

TIDAK ADA KATA GAGAL, TANPA MENCOBA

jika kamu berfikir kalau kamu mampu, maka lakukanlah dengan Optimis dan percaya diri

Kamis, 25 November 2010

Rabu, 14 Juli 2010

=== MERENUNG SEJENAK ===

saat kita telah mendapatkan sesuatu yang selama ini kita dambakan,
suatu impian yang tidak semua orang bisa mendapatkannya,
lulus ujian misal, sukses karir misal, dan lainnya...

saat itu mungkin perasaan baik kita mengatakan..
Allah SWT sudah untuk mengabulkan doa kita,
sekilas memang tidak ada yang salah jika mau berfikir demikian.
tentu, karena memang juga karena kita merasa sudah sungguh-sungguh berusaha.

tapi, rasanya...
sudah pantaskah kita merasa sudah menjadi sangat shaleh untuk itu semua,
merasa mudah sekali do'anya di kabulkan seperti para salafusshalih..

sobat..

tak terasakah oleh diri kita saat itu,
bahwa telah terbentuk gurat kesombongan yang sangat halus dalam hati.
sudah bisakah kita mengukur seberapa bersih hati kita untuk maqbulnya do'a?
sudah tahukah kita ukuran kesungguhan kita dalam berusaha?

ya, ternyata kita sudah terlalu bangga dengan diri kita sobat,

kita lupa bahwa...
mungkin saja kesuksesan yang kita raih itu bukan karena kita,
mungkin saja karena orang lain...
yang diluar jangkauan pendengaran kita diam-diam mendoakan kita,
dengan tulus....

bisa jadi dibalik kesuksesan kita itu,
ada doa diam-diam ibu ayah kita di sepertiga malam...
ada do'a baik dari para guru kita,
yang rela menahan sakit hati terhadap pembangkangan kita,
saat mereka mengajarkan kebenaran untuk kita,
mungkin saja...
ada do'a sahabat-sahabat kita....
yang sebenarnya hanya sambil bercanda kita mintakan pada mereka..
"doaka saya, ya!"
tentu karena merasa mereka tidak lebih dari kita.

siapa yang tahu,
justru diantara orang-orang itulah ada do'a yang terkabulkan,
orang yang di mata Allah lebih baik dan lebih pantas didengar do'anya...
lebih tulus niatnya ketimbang kita,

sobat,
alangkah baiknya jika kita sudah sungguh-sungguh dalam berusaha dan berdo'a,
untuk keberhasilan kita,
tapi jangan ragu pula memintakan do'a pada orang lain...
renungkanlah...
bahwa orang yang kita mintakan do'anya itu,
mungkin lebih baik dimata Allah daripada kita,
hendaknya kita pun demikian..
jangan terlalu pelit saat teman kita meminta kita mendo'akannya..
karena saling mendo'akan memang indah,
seperti shalat berjama'ah...
kekhusyu'an satu anggota dapat menutupi ketidak khusyuan yang lain..

Allahu a'lam bisshawaab..

= ku tulis untuk mengingatkan diri sendiri, tidak bermaksud menggurui, karena ku yakin banyak sahabat-sahabat yang lebih ahli =

salam cinta karena Allah...

Selasa, 29 Juni 2010

Di Jalan Da’wah Ku Ingin Menikah..

Rabb…
Engkau tau benar,
Umur ini telah menginjak masanya,
Engakau tau benar,
Karena Engkau yang menggenggamNya dalam TanganMu.

Rabb…
Engkau lebih tau,
Betapa besar kerinduan dalam hati ini,
Menggenapkan setengah Dien,
Menjalankan Sunnah Nabi SAW,
Menjaga diri dengan menikah…

Tapi, Ya Rabb…
Mengapa..
Saat tawaran demi tawaran berdatangan silih berganti,
Dari “laki-laki biasa”…
Justru semakin membuat diri bimbang dan dilema??
Sementara usia dan masa terus menerus mentertawai diri.

Ya Rabb…
Semoga tidak salah permintaan hati ini…
Ku ingin menikah di jalan ini,
Di ranah Da’wah ini, ku ingin menyempurnakan yang belum sempurna,
Agar terpelihara ilmu ini,
Agar eksis da’wah ini…

Tapi semua itu tentu ada dalam kehendakmu, ya Rabb…
Jika engkau mau, maka mudah sekali bagimu…
Semudah membalikkan telapak tangan.

Untuk itu, ya Wakiil…
Hanya kepada Engkau lah tempat berpasrah,
Jikalau memang Kau berkehendak lain…
Maka, istiqomahkanlah ku dengannya untuk tetap di jalanMu,
Mengisi hari-hari dengan ma’rifah kepada-Mu,
Sampai ujung usia nanti…..

Amien ya robbal ‘alamiin…

( kupersembahkan untuk mereka yang rindu menikah dijalan da’wah )

Jumat, 25 Juni 2010

Shaum Ayyamul Bidh (Hari-hari Putih)

Saat Bulan memasuki fase terang, yaitu pada setiap tanggal 13, 14, dan 15 perhitungan bulan Qomariyyah (Hijriah), Rasulullah saw menganjurkan kita untuk berpuasa pada siang harinya.
Puasa pada tanggal-tanggal tersebut dinamakan shaum ayyamul bidh
( Al-Ayyaamu = hari-hari, Al-Bidh = putih/ saat bulan bercahaya dengan terang)


Shaum Ayyamul Bidh, nilainya terhitung seperti puasa tahunan, amal shalih dalam islam diganjar 10 kalil lipat. Berpuasa sehari diganjar seperti puasa sepuluh hari. maka siapa yang berpuasa tiga hari tiap bulannya, dia terhitung telah berpuasa setahun penuh
. Dalam hadist disebutkan:

Dari Abdullah bin 'Amr, Rasulullah Shallalahualaihi wasallam bersabda: "Puasalah tiga hari dari setiap bulan. Sesungguhnya amal kebajikan itu ganjarannya sepeluh kali lipat. seolah ia seperti berpuasa sepanjang masa." ( H.R. Bukhari, Muslim, Abu Dawud dan An Nasa'i )



Dan disunnahkan melaksanakannya pada Ayyamul Bidh (hari-hari putih), yaitu tanggal 13, 14, dan 15 dari bulan Hijriyah. Berdasarkan riwayat Abi Dzarr, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

يَا أَبَا ذَرٍّ إِذَا صُمْتَ مِنْ الشَّهْرِ ثَلَاثَةَ أَيَّامٍ فَصُمْ ثَلَاثَ عَشْرَةَ وَأَرْبَعَ عَشْرَةَ وَخَمْسَ عَشْرَةَ

"Wahai Abu Dzarr, jika engkau ingin berpuasa tiga hari dari salah satu bulan, maka berpuasalah pada hari ketiga belas, empat belas, dan lima belas." (HR. At Tirmidzi)

Selamat Berpuasa Ayyamul Bidh...

Minggu, 06 Juni 2010

BINTANG LAUT (Asterias rubens)

www.marlin.ac.uk/galleryimage

Phylum : Echinodermata
Subphylum : Asterozoa
Class : Asteroidea
Ordo : Forcipulatida
Family : Asteriidae
Genus : Asterias
Species : rubens


Asteroidea merupakan spesies Echinodermata yang paling banyak jumlahnya, yaitu sekitar 1.600 spesies.Asteroidea juga sering disebut bintang laut.Contoh spesies ini adalah Acanthaster sp., Linckia sp., dan Pentaceros sp.Tubuh Asteroidea memiliki duri tumpul dan pendek.Duri tersebut ada yang termodifikasi menjadi bentuk seperti catut yang disebut Pediselaria.Fungsi pediselaria adalah untuk menangkap makanan serta melindungi permukaan tubuh dari kotoran.Pada bagian tubuh dengan mulut disebut bagian oral, sedangkan bagian tubuh dengan lubang anus disebut aboral.Pada hewan ini, kaki ambulakral selain untuk bergerak juga merupakan alat pengisap sehingga dapat melekat kuat pada suatu dasar.

Sistem ambulakral Asteroidea terdiri dari :

- Medreporit adalah lempengan berpori pada permukaan cakram pusat dibagian dorsal tubuh.

- Saluran cincin terdapat di rongga tubuh cakram pusat

- Saluran radial merupakan cabang saluran cincin ke setiap lengan

- Kaki ambulakral merupakan juluran saluran radial yang keluar.

Anggota Asteroidea memiliki kemampuan regenerasi yang sangat besar.Setiap bagian lengannya dapat beregenerasi dan bagian cakram pusat yang rusak dapat diganti.Asteroidea merupakan hewan dioseus, organ kelamin berpasangan pada setiap lengan, dan fertilisasi terjadi di luar tubuh.

Senin, 19 April 2010

MANTAPNYA... SENI ARSITEKTUR BELANDA




Dear Pembaca...
Jika anda ditanya mengenai Belanda, hal apa yang pertama kali akan anda terangkan?

Saat kita mendengar kata “belanda” mungkin yang terlintas pada pikiran kita adalah sebuah negara yang pernah menjajah Indonesia 3,5 abad lamanya, atau sebuah negara dengan banyak kincir angin raksasanya, bendungan / Dam-nya, atau juga negara dengan bunga tulipnya yang cantik dan khas.
Pendapat kita akan berbeda tergantung banyak sedikitnya informasi yang kita dapatkan.

Bagi anda yang saat ini sudah atau sedang berkunjung ke Belanda, saya yakin jawaban yang anda berikan akan berbeda bahkan dengan mereka yang pernah merasakan sendiri kehidupan di zaman penjajahan belanda.

Gambar 1. Belanda.
www.antal.com/content_dynamic/displa...id%3D114

Belanda merupakan salah satu negara di benua Eropa yang berbatasan langsung dengan negara Belgia di sebelah selatan, dan Jerman di sebelah timur. Bagian lain negara ini dibatasi oleh lautan (laut utara/North Sea).

Ibukota negara belanda adalah Amsterdam. Sebuah kota yang eksotis dengan ribuan bangunan bernilai historis, serta memiliki kanal-kanal dan sungai di dalam kota.







Gambar 2a. Peta Belanda.
http://www.worldatlas.com/webimage/countrys/europe/nlfamous.htm




Gambar 2b. Salah satu wilayah di Amsterdam, Belanda.
www.greenglobetourism.com/place_..._id%3D50

SENI ARSITEKTUR BELANDA

Selain tiga ciri khas yang telah disebutkan sebelumnya, ternyata negara kincir angin tersebut memiliki sisi lain yang tak kalah indah dan menarik. Yang paling unik diantaranya adalah seni Arsitekturnya.
Di Indonesia terdapat bangunan peninggalan Belanda yang juga unik, seperti Gedung Sate di Bandung, gedung Asia Afrika dan lainnya yang juga unik. Salah satu keunikan dari bangunan belanda, yaitu, pada menara bangunan hampir selalu terdapat jam yang besar. Keunikan lain dari pola rancangan pada gedung-gedungnya, arsitektur bangunan Belanda memang patut diacungi jempol.

Bangunan-bangunan yang bersejarah, baik berupa gedung, monumen, jembatan dan lainnya dibuat dengan indah dan klasik. Bangunan-bangunan tersebut sarat dengan nilai seni arsitektural yang tinggi, unik dan memiliki karakter yang khas, serta dirancang oleh arsitek-arsitek eropa ternama, diantaranya adalah Daniel Marot, seorang arsitek berkebangsaan perancis yang tinggal di Belanda. Gaya rancangannya mengacu pada bangunan abad ke-18.

Dalam sebuah sumber yang menuliskan tentang bangunan-bangunan bersejarah di belanda.
Terdapat sekitar 7000 bangunan belanda yang memiliki nilai historis. Bangunan paling banyak terdapat di ibukota negara belanda, yaitu Amsterdam. Diantara bangunan tersebut ada yang bergaya klasik, misalnya: The Montelbaan, The Munttoren (Mint Tower), Magna Plaza dan Hollandsche schouwburg. Ada juga bangunan yang modern tapi unik, misalnya: Blue Build (gedung biru), bangunan Menzis office dan lainya.

A. ARSITEKTUR BELANDA GAYA KLASIK

1. The Montelbaan

Terdapat di Amsterdam. Memiliki jam besar pada pada menaranya.


















Gambar 3. The Montelbaanstoren
www.istockphoto.com

2. The Munttoren (Mint Tower)
Munttoren( "Menara cetak") atau Munt adalah satu menara di Amsterdam, Negeri Belanda. Menara ini berdiri daerah yang cukup sibuk, dimana sungai Amstel dan kanal Singel bertemu.







Gambar 4. The Munttoren
http://en.wikipedia.org/wiki/Munttoren

Menara ini pada awalnya merupakan bagian dari regulierspoort, salah satu gerbang utama di kota Amsterdam. Gerbang, dibangun pada tahun 1480-1487, terdiri dari dua menara dan satu rumah jaga.



3. Magna Plaza
Bangunan megah bergaya gothic ini berdiri di tengah kota Amsterdam. Bangunan dari akhir abad 19 ini semula adalah kantor pos pusat yang kemudian di tahun 1990-an diubah fungsinya menjadi mal pertama di Amsterdam. Meskipun demikian, banyak juga warga Amsterdam yang tak suka pada arsitektur bangunan tersebut.


















Gambar 5a. Magna Plaza,
www.benomakelaars.com
Gambar 5b. interior magna plaza
www.jlgrealestate.com
4. Hollandsche schouwburg
Pada tahun 1962 Hollandsche Schouwburg secara formal menjadi suatu tugu peringatan perang, dalam rangka mengingat bangsa Yahudi yang binasa di bawah Rezim Nazi.

Aula Teater telah digantikan oleh suatu halaman terbuka dengan suatu tugu di mana teater berdiri. Pada Dindingnya terukir nama-nama keluarga dari semua bangsa Yahudi belanda yang binasa sepanjang Perang Dunia yang kedua .








Gambar 6a. Hollandsche schouwburg
http://www.verzetsmuseum.org/kinderen/nl/voorkant/jodenvervolging,hollandsche_schouwburg&usg


Pada lantai pertama ada suatu pameran yang mencakup penyiksaan Yahudi di Belanda. Lantai yang kedua digunakan untuk aktivitas bidang pendidikan.


Gambar 6b. Hollandsche schouwburg
www.nl.wikipedia.org/wiki/Hollandsche_Schouwburg

B. Arsitektur Belanda bergaya Modern.

Bangunan bergaya modern di belanda juga dirancang dengan cukup unik dan menarik. Bahkan termasuk diantara daftar gedung terunik dunia, seperti gedung keranjang dan perpustakaan kota kansas di Amerika serikat, gedung piano di cina atu gedung berliuk-liuk di Polandia. Belanda mempunyai gedung berwarna biru yang disebut Gedung Biru (Blue Build).

















Gambar 7a. Gedung biru, Belanda.

www.forum.xcitefun.net/the-blue-build

Gedung ini terletak di kota Delfshaven, Rotterdam , gedung ini didesain oleh Schildersbedrijf N&F Hijnen. Gedung ini sengaja dibuat dengan cat berwarna biru agar terlihat unik.

selanjutnya adalah...


Gambar 7a. (kiri) High School angels.
www.nikiomahe.com/search/health%...2Bdesign

Gambar7b. (kanan) Menzis Office, Groningen Belanda
http://www.arnewde.com/architecture-design/menzis-office-by-architekten-cie-in-groningen-netherlands/

Selain dua gedung seperti gambar diatas banyak gedung-gedung yang digunakan sebagai pusat pendidikan dan kesehatan, yang juga dibuat unik. Jika anda berkunjung ke Belanda maka tentu lah lebih banyak gedung unik yang bisa dilihat.
Gedung-gedung unik lain di belahan dunia dapat dilihat berikut ini.


Gambar 8a. Gedung keranjang Amerika Serikat.
http://www.dakiunta.com/content/gedung-unik-di-dunia






Gambar 8b. Gedung Piano di cina
http://www.dakiunta.com/content/gedung-unik-di-dunia



C. Arsitektur Belanda di Indonesia


Pada zaman dahulu, Belanda menetap cukup lama di indonesia. Oleh karena itu, bangunan-bangunan yang ada di indonesia saat ini juga banyak yang dulunya di bangun oleh belanda. Misalnya, Gedung sate, gedung asia afrika, jembatan gantung, gedung ITB dan banyak lagi. Arsitektur peninggalan belanda memiliki nilai historis dan karakteristik yang khas. Banyak bangunan yang fungsinya sudah di alihkan dan berbeda dengan fungsinya yang dulu.







Gambar 9a (kiri). jembatan gantung, kota intan (http://www.jakarta.go.id/v70/images/stories)



Gambar 9b (kanan). gedung Sate, Bandung (http://en.wikipedia.org/wiki)








Nah, setelah mengetahui unik dan cantiknya hasil seni arsitektur belanda, bagaimana? Tertarik pergi ke sana? Kira-kira, kapan ya! indonesia punya gedung bergaya arsitektural yang unik seperti di negara-negara yang di sebutkan diatas.

Bagi pembaca yang ingin menambah informasi tentang arsitektural unik. Bisa dicari melalui situs-situs yang ada didaftar Referensi.
Untuk lebih baik lagi, silahkan ditambahkan kritik dan sarannya ya, jika ada informasi tambahan, kurang atau lainnya

Sumber Referensi :

www.greenglobetourism.com/place_..._id%3D50
www.travelaboutinc.com/gene_young.htm
www.antal.com/content_dynamic/displa...id%3D114
www.4to40.com/geography/index.as...Fid%3D39
www.forum.xcitefun.net/the-blue-buil...936
http://www.arnewde.com/architecture-design/menzis-office-by-architekten-cie-in-groningen-netherlands/
www.cnn.com
http://en.wikipedia.org/wiki/Munttoren
http://en.wikipedia.org/wiki/hollandsche_schouwburg
http://www.worldatlas.com/webimage/countrys/europe/nlfamous.htm
http://www.nikiomahe.com/
www.joost.climbing.nl/%3Fp%3D610
www.dezeen.com/2009/09/17/dnb-no...y-mvrdv/
www.thedesignblog.org/entry/biza...nstudio/
http://www.jakarta.go.id/v70/images/stories/jembatan%2520kota%2520intan%2520baru.jpg&imgrefur
www.lydiaokvaanjelia.wordpress.com

Sabtu, 17 April 2010

Apa itu Macromedia Flash?

Macromedia Flash (selanjutnya hanya disebut Flash) adalah sebuah perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menambahkan aspek dinamis sebuah web atau membuat film animasi interaktif.

Flash dapat digunakan untuk membuat:
1. Animasi.
2. Navigasi situs web.
3. Animasi berdurasi panjang.
4. Aplikasi web.
5. Game.
6. Iklan

Untuk membuat sebuah film Flash, spesifikasi minimal komputer yang akan digunakan untuk membuat sebuah film Flash adalah:
1. Intel Pentium 200 MHz atau yang setara.
2. Windows 98 SE, Windows ME, Windows NT 4.0, Windows 2000, atau Windows XP.
Catatan: Flash juga dapat dibuat di Macintosh.
3. 64 MB RAM (direkomendasikan 128 MB)
4. 85 MB ruang harddisk
5. 16-bit monitor warna yang bisa menampilkan resolusi 1024 x 768 resolution
6. CD-ROM drive

Lingkungan Kerja Flash

Tampilan awal saat Flash dapat dilihat pada gambar berikut:






Tutorial Pertama: Animasi Sederhana

Materi yang dipelajari pada bagian ini adalah: document properties, oval tools, scale, frame, keyframe, animasi, layer, rectangle tools, text tools, line tools, pencil tools dan zoom.

Mengatur Document Properties
Setelah Anda berkenalan sedikit dengan Macromedia Flash, sekarang saatnya beraksi!

Pertama, kita akan mengganti latar berwarna putih dengan warna biru gelap, sesuai dengan setting animasi yang terjadi di malam hari.

Hal ini dilakukan dengan cara:
1. Arahkan mouse ke stage.
2. Klik kanan, lalu pilih menu "Document Properties..."
3. Akan muncul layar sbb:



Beberapa istilah yang perlu diketahui:
Dimension menyatakan ukuran stage,
background color adalah warna latar (yang akan diubah),
frame rate adalah jumlah gambar yang akan ditampilkan per detik (analogikan dengan film kartun yang terdiri dari banyak gambar dan ditampilkan bergantian secara cepat,
rules unit adalah satuan ukuran.

Untuk mengubah warna latar, tekan kotak yang terletak di sebelah kanan tulisan "Background Color", pilihlah warna yang Anda kehendaki.
Animasi Jamur

Setelah warna latar diganti, sekarang kita akan membuat animasi jamur yang tumbuh.

Film Flash vs film kartun.
Film Flash pada dasarnya terdiri atas beberapa frame yang dijalankan secara cepat untuk menghasilkan efek bergerak. Kelebihan Flash dibandingkan film kartun adalah tidak semua frame harus kita gambar secara manual. Kita hanya perlu membuat frame kondisi awal dan frame kondisi akhir, dan Flash akan mengisi frame diantaranya. Frame kondisi awal dan akhir termasuk dalam frame utama yang selanjutnya disebut "keyframe"

Pada tutorial jamur ini, hal yang harus dilakukan adalah membuat gambar jamur pada kondisi awal (belum tumbuh) dan pada kondisi akhir (tumbuh sempurna). Langkah terakhir adalah mengatur Flash agar mengisi gambar di antara kedua kondisi tersebut.

Jamur yang akan dibuat terdiri atas dua buah oval (lihat gambar jamur pada kondisi awal di bawah) dengan warna merah.

Langkah-langkah pembuatannya sebagai berikut:

1. Buat jamur pada kondisi awal.
Ganti fill color dengan warna merah:





Pilih "Oval Tool" pada panel tools.



Arahkan ke stage, lalu drag sehingga terbentuk bagian atas jamur.
Lakukan hal yang sama untuk bagian bawah. Tekan Shift saat men-drag untuk menghasilkan lingkaran yang sempurna (bukan oval).

Jamur pada kondisi awal akan tampak sebagai berikut:



Sekarang perhatikan panel time-line, akan terlihat sebagai berikut:



Angka 1, 5, 10, 15 dst. adalah nomor frame. Warna merah menunjukan frame yang aktif. Pada gambar di atas, kita berada pada frame 1. Lingkaran kecil hitam di tengah kotak menandakan bahwa frame ini adalah keyframe.


Perlu diingatkan kembali bahwa film flash terdiri atas beberapa frame yang akan ditayangkan secara cepat (mirip dengan film kartun). Jika kita menggunakan opsi 12 frame per detik, artinya film sepanjang 5 detik membutuhkan 5x12 frame = 60 frame. Tidak semua frame harus kita buat sendiri, yang harus kita buat adalah frame utama (keyframe) dan Flash akan membuat secara otomatis frame tambahan di antara keyframe.

Saat ini Anda sudah berhasil membuat keyframe pertama yang berada pada frame ke-1. Langkah berikutnya adalah membuat keyframe yang menggambarkan kondisi akhir jamur yang tumbuh sempurna.

Sebelum melanjutkan ke langkah berikutnya, sebaiknya Anda menyimpan file dokumen Flash Anda dengan menu File  Save atau Ctrl-S

2. Tambahkan keyframe kedua.
Untuk kondisi akhir, kita pilih frame nomor 18, yang berarti animasi jamur ini akan memakan waktu 1.5 detik. Pindahkan frame yang aktif ke posisi 18 (lihat gambar berikut) dengan mengklik kotak.



Lalu jadikan frame ini sebagai keyframe dengan menekan F6 (alternatif lain melalui klik kanan, pilih Insert Keyframe), maka timeline akan menjadi:



Perhatikan bahwa frame 1 sampai dengan frame 18 berubah menjadi abu-abu. Terdapat kotak kecil berwarna putih pada frame 17. Arti kotak ini adalah frame 17 merupakan frame terakhir sebelum keyframe berikutnya dan semua frame pada bagian kiri frame ini memiliki isi stage yang sama dengan keyframe sebelumnya (yaitu frame 1). Untuk membuktikannya coba Anda pilih frame antara frame 1 sd 17, Anda dapat lihat bahwa semua isinya sama. Frame 2 sd 17 diisi secara otomatis oleh Flash.


3.Buat jamur pada kondisi akhir.
Sekarang pilih kembali frame pada posisi 18 .
Jamur yang kita buat sebelumnya saat ini berwarna abu-abu, artinya dalam mode terpilih.



Pilih arrow tool lalu klik bagian mana saja dari stage untuk men-deselect. Sehingga akan menjadi:




Pilih bagian kepala jamur, lalu double klik! Jika Anda hanya menggunakan satu kali klik, maka yang terpilih hanya bagian dalamnya (silahkan coba, lalu tekan ctrl-Z untuk Undo). Setelah terpilih drag ke bagian atas (lihat gambar)




Selanjutnya adalah menggarap bagian bawah jamur. Pilih lingkaran di bagian bawah (sekali lagi dengan double click), klik kanan lalu pilih "Scale".




Drag ujung atasnya sehingga bentuknya menjadi memanjang.




Selamat, Anda sudah menyelesaikan keyframe yang berisi kondisi akhir dari jamur. Silahkan cek frame 1 sampai dengan 17 dan bandingkan dengan frame 18. Langkah berikutnya adalah memerintahkan Flash untuk membuat animasi pada frame 2 sampai dengan 17.


4. Menambahkan Animasi.
Sekarang saatnya menambahkan animasi dari kondisi awal (frame 1) ke kondisi akhir (frame 18). Langkah pertama, klik bagian tengah frame (panah merah pada gambar dibawah).




Lalu lihat panel properties (biasanya ada di bagian bawah layar):



Isi frame label dengan "jamur tumbuh" dan tween dengan "shape".



Lihat perubahan pada panel timeline, sekarang terdapat tulisan "jamur tumbuh" dan panah.



Tekan enter dan .... Anda dapat melihat jamur kitta tumbuh besar!

Perhatikan panel timeline pada saat animasi, terlihat bahwa Flash bergerak dari frame 1 ke frame 18. Coba juga klik frame 2-17 untuk melihat bagaimana Flash membuat frame-antara.


5. Menyempurnakan Kepala Jamur

Tambahkan detil kecil pada jamur yaitu lengkungan pada lingkaran bagian atas. Pilih arrow tool dan pilih frame 18. Arahkan mouse ke bagian atas garis sehingga kursor berubah,



lalu tarik ke bagian atas sehingga menjadi:



Coba tekan enter untuk melihat animasi. Perhatikan bahwa Flash secara otomatis akan menyesuaikan frame-antara (frame 2-17).

Demikianlah akhir dari materi ini. Pada materi Selanjutnya Anda akan bermain dengan layer dan beberapa tools Flash untuk membuat bulan, tulisan, rumput.

Menambahkan Gambar Latar
Setelah berhasil membuat jamur yang beranimasi. Sekarang saatnya kita menambahkan sedikit latar belakang.


Latar belakang yang akan kita buat adalah: bulan, papan pengumuman bertuliskan "Keep Out" dan beberapa rumput.



Kita akan tambahkan latar tersebut pada layer yang berbeda. Layer dapat dianalogikan sebagai lapisan transparan. Sebuah dokumen Flash dapat terdiri atas beberapa layer yang saling bertumpukan. Suatu layer dapat di-edit tanpa mengganggu layer yang lain.

Dalam film yang kita buat, telah ada satu layer yang menggambarkan jamur tumbuh. Kita akan tambahkan layer yang lain yaitu latar belakang.

Berikut adalah langkah-langkahnya:

1. Tambah layer baru.
Untuk menambahkan layer baru, tekan tombol pada panel timeline (lihat gambar)



Terlihat bahwa Flash menambahkan Layer2 di atas Layer1. Perhatikan juga bahwa Layer2 memiliki frame yang terpisah dengan Layer1, ini berarti kita bisa memiliki animasi yang independent antar layer.

Agar tidak membingungkan, sangat dianjurkan untuk memberi nama setiap layer. Kita akan mengganti Layer1 dengan "Jamur" dan Layer2 dengan "Latar Belakang". Caranya dengan men-double klik tulisan Layer1 dan Layer2. Setelah dalam mode edit, Anda dapat mengganti namanya.



Untuk memilih suatu layer, klik judul layer.

Pilihlah layer "Latar Belakang" lalu posisikan frame pada nomor 1, pilih warna kuning disusul oval tool. Buatlah bulan berwarna kuning di atas jamur.



Sekarang coba arahkan lihat frame 18, jika gambar bulan Anda bersinggungan dengan jamur, maka gambar bulan akan terletak di depan jamur. Hal ini tentu saja tidak kita inginkan. Mengapa ini terjadi? Karena saat menambahkan suatu layer baru, Flash akan meletakkannya di atas layer yang sudah ada. Artinya layer "Latar Belakang" ada di atas layer "Jamur".



Untuk mengubah urutan layer, klik layer "Jamur" pada panel timeline lalu drag ke atas layer "Latar Belakang" (gambar bawah)



Posisi kedua layer akan bertukar dan gambar bulan sekarang ada di belakang gambar jamur.

3. Menyembunyikan Layer
Ada tiga hal yang dapat kita lakukan pada sebuah layer:
1) Menyembunyikannya.
2) Mengunci (agar tidak ter-edit secara tidak sengaja) dan
3) Tampilkan kerangkanya saja (mempercepat proses tampilan di layar)

Untuk menyembunyikan layer, klik titik putih pada layer yang kita akan sembunyikan (lihat panah). Silahkan sembunyikan layer jamur agar kita lebih mudah mengedit layer later belakang.



Untuk mengunci, klik titik di bawah icon kunci gembok, dan untuk kerangka gambar, klik titik di bawah icon kotak.

Ingat jika Anda mengunci layer, layer tidak akan bisa diedit! Akan keluar pesan kesalahan jika kita berusaha mengedit.
Untuk memunculkan layer atau membuka kunci, tekan titik yang sama.

4. Tambah kotak bertulisankan peringatan.
Langkah selanjutnya adalah membuat kotak berisi peringatan agar jamur kita tidak diganggu. Pilih warna kuning agak gelap lalu, pilihlah rectangle tools, perhatikan bahwa isi panel option juga berubah.



Karena kita menginginkan kotak dengan ujung yang membulat, pilih tombol pada panel option "Round Rectangle Radius". Isi corner radius dengan 15.




Letakkan kotak tersebut di bagian kiri stage. Selanjutnya kita akan menuliskan kata "Keep Out" di dalam kotak tersebut. Pilihlah "Text Tools".




Isi property dengan jenis huruf dan warna yang Anda kehendaki.




Arahkan kursor ke dalam kotak dan ketikkan kata "Keep Out", jika hurufnya terlalu besar jangan khawatir, nanti kita akan mengecilkannya. Untuk mengatur ukuran, blok dulu teks yang akan kita ubah (seperti memblok teks pada Microsoft Word).



Setelah diblok, aturlah ukuran huruf agar masuk ke dalam kotak kuning di belakangnya (tersedia pada panel properties). Jangan khawatir jika posisi teks masih belum tepat di tengah, hal tersebut akan kita tangani kemudian.



Langkah selanjutnya adalah menggeser teks agar tepat di tengah.



Klik arrow tool. Kemudian pilih kotak di sekitar tulisan sehingga warnanya berubah menjadi biru. Anda dapat memindahkan text dengan men-drag-nya.

Jika suatu saat Anda ingin mengedit isi teks, lakukan dengan memilih arrow tools disusul dengan double klik pada teks

5. Tambahkan Tiang Penopang Papan dan Horizon
Agar papan peringatan yang kita buat tidak terkesan melayang, kita harus membuat tiang penopang. Gunakan line tools untuk membuat garis di Flash.



Pilih warna dan ukuran yang dikehendaki melalui panel properties.



Pilih titik awal di stage lalu drag sehingga membentuk tiang penopang



Lakukan hal yang sama untuk membuat horizon

6. Menambahkan Rumput
Untuk menggambar bebas, Flash menyediakan pencil tools




Ada beberapa option untuk tools ini
Straighten: Gambar akan diluruskan oleh Flash, termasuk jika kita menggambar lingkaran.
Smooth: untuk membuat lengkungan
Ink: untuk menggambar bebas. Flash akan membiarkan gambar kita apa adanya.



Silahkan coba setiap option, Anda dapat menekan ctrl-Z untuk meng-Undo. Untuk membuat rumput di bawah papan peringatan, gunakan option Ink. Hasilnya akan tampak sebagai berikut:




7. Menambahkan Kawah
Untuk menambahkan kawah, zoom bagian bulan. Zoom bisa dilakukan dengan dua cara.

1) Menggunakan tools view



View memiliki dua buah options:



Drag wilayah yang akan di-zoom (dalam hal ini adalah gambar bulan), atau klik bagian stage untuk zoom secara umum. Untuk mengembalikan stage pada ukuran semula, pilih kaca pembesar dengan tanda minus pada bagian option.

2) Menggunakan drop-down yang terdapat di bagian kanan atas stage.



Tambahkan tiga buah kawah berwarna putih di permukaan bulan. Hasilnya adalah sebagai berikut: